KawalSumut.com – Anggota TNI, Praka Bambang, dikeroyok sejumlah orang di Medan, Sumatera Utara (Sumut). Pengeroyokan terjadi diduga karena Bambang tak memberi ayam potong kepada salah satu pelaku.
Peristiwa itu terjadi di Pajak (Pasar) Palapa, Medan, Minggu (1/3) dini hari. Selain Bambang, ada juga korban lain bernama Nanang.
“Korban didatangi oleh seseorang laki-laki yang turun dari becak motor atas nama Rifandy alias Aban diduga dalam keadaan mabuk akibat pengaruh minuman beralkohol, dengan tujuan meminta ayam potong kepada korban. Kemudian tanpa izin dari pemilik mobil, Aban memanjat mobil korban secara paksa untuk mengambil ayam potong milik korban, dan terjadi perkelahian antara Rifandy dan Bambang,” ujar Kapolsek Medan Barat Kompol Afdhal Junaidi, Senin (2/3/2020).
Afdhal menyebut Nanang awalnya mencoba melerai. Namun kemudian datang beberapa orang lainnya memukuli kedua korban.
“Situasi bertambah ramai dan beberapa orang massa ikut memukuli kedua korban, kemudian personel Tekab Polsek Medan Barat datang ke TKP dan mengamankan satu orang diduga pelaku yang bernama Anwar alias Uli, sedangkan diduga pelaku pengeroyokan lainnya melarikan diri,” tuturnya.
Polisi pun menangkap dua orang, yakni Anwar dan Rifandy. Keduanya dijerat dengan pasal 351 (1) jo 170 KUHP.
Polisi pun menyita sejumlah barang bukti. Antara lain satu potong besi dan pakaian berlumuran darah milik Bambang. Salah satu pedagang menyebut para pelaku pengeroyokan adalah preman.