KawalSUmut.com – Wakil Sumatera Utara, SSB Sei Kepayang terbukti melanggar regulasi sehingga harus didiskualifikasi dari Piala Soeratin U15. SSB dari Asahan itu memakai pemain tak sah pada pertandingan di Piala Soeratin U-15.
Keputusan tersebut tertuang tertuang dalam Salinan Keputusan Panitia Disiplin PSSI Piala Soeratin U15 2019 bernomor 04./SOERATINU15-GRUPE/SK/PANDIS-PSSI/II/2020. Dimana menjelaskan bahwa empat pemain Sumut dianggap tidak sah saat lawan Kalimantan Selatan. Dalam putusan tersebut Sumut memakai pemain tidak sah karena pernah terdaftar di Piala Soeratin U17 Tahun 2019. Pemain yang dimaksud adalah Rangga Putrawan, Bayu Pratama M Kiffli, dan Adek Andreansyah.
Keempat pemain tersebut dipasang dengan sengaja pada laga Grup F Piala Soeratin U15 saat Sumut bertemu Kalsel di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, 18 Februari lalu. Dalam laga itu, Sumut menang 2-1.
Usai laga tersebut, Kalsel melayangkan surat protes dengan sejumlah bukti-bukti berupa match summary. Mulai dari daftar susunan pemain pertandingan Grup F Piala Soeratin U-15 2019 Nasional di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, tanggal 18 Februari, match summary Piala Soeratin U17 tingkat Provinsi Sumatera Utara No Pertandingan 4, Grup C, antara PSSA Asahan melawan PS Sergai di Stadion Mutiara Kisaran, tanggal 16 September 2019. (bukti Tim Kalimantan Selatan U15).
Lanjut match summary Piala Soeratin U-15 tingkat Asprov PSSI Sumatera Utara 2019
antara Sei Kepayang Asahan melawan SSB Dispora Anak Tebing Tinggi di Stadion Mutiara Kisaran hingga match summary pertandingan Grup B Piala Soeratin U-15 tingkat Asprov PSSI Sumatera Utara 2019 di Stadion Mutiara Kisaran, 26 Desember 2019 antara SSB Gemars Deli Serdang melawan SSB Dispora Anak Tebing Tinggi. Begitu juga formulir B-2, B-1, dan sejumlah fakta lain.
Atas keputusan tersebut maka tim Lampung U-15 sebagai juara Grup F dan Kalimantan Selatan U15 sebagai runner up Grup F. Selanjutnya keduanya berhak mewakili Grup F ke babak 16 Besar Piala Soeratin U15 2019 Nasional.