InfrastrukturRegional
Trending

Warga Desa Juma Gerat Kabupaten Dairi Jeritkan Jalan Rusak Menahun

KawalSumut.Com – Warga Desa Juma Gerat, Kecamatan Tiga Lingga, Kabupaten Dairi mengeluhkan kondisi jalan desa yang rusak parah. Kondisi ini tentunya mengganggu aktivitas warga sekitar terutama anak sekolah yang melintasi jalan tersebut.

“Kasihan anak sekolahnya setiap pagi harus melalui jalan yang bahaya seperti itu,” ujar Boby Purba, salah satu warga, Selasa (12/11) kepada KawalSumut.Com.

Kondisi jalan yang rusak parah sangat membahayakan pengguna jalan. Apalagi di kanan jalan terdapat jurang yang dalam.

“Pas tanjakan kadang mobil tak bisa tarik lagi dan mau mundur padahal jurang di kanan sungai yang sangat jauh jurang nya,” tambah Boby.

Kondisi jalan yang seperti ini menurut Boby sudah mereka alami sejak 2014. Hingga kini tidak ada bantuan dana terhadap desa ini untuk memperbaiki jalan yang rusak ini.

“Rasanya hanya seperti mimpi, kami dapat menerima dana desa untuk pembangunan jalan yang dapat menelan korban,” ujar Boby.

Dikatakan Boby awal mula rusaknya jalan ini adalah pembuatan PAM di desa tersebut yang diresmikan oleh Bupati Sidikalang yang menjabat waktu itu. Hingga pergantian kepala desa bahkan bupati menurut Boby belum ada penanganan terhadap jalan desa ini.

Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close